Pages

Jumat, 18 Februari 2011

Pasang Yahoo Pingbox di Facebook

Sebelum kita bahas cara pasang yahoo Pingbox di facebook, kita lihat dulu apa sih Yahoo pingbox itu ( maaf hanya bagi yg belum tahu ).
Yahoo Pingbox adalah modul kecil Yahoo! Messenger yang diperuntukkan untuk blog Anda, profil jaringan sosial, atau situs web pribadi milik Anda lainnya. Melalui Pingbox, orang-orang yang sedang berada di situs Anda tersebut dapat chat dengan Anda. Anda hanya perlu sign in ke Messenger!

Orang dapat menghubungi Anda melalui Pingbox bila Anda sign in ke YM versi berikut:
Untuk hasil terbaik, gunakan Pingbox dengan Yahoo! Messenger versi terbaru – Yahoo! Messenger 9.0. Dengan versi ini, Anda akan dapat melihat grup di Daftar Messenger Anda yang menampilkan semua orang yang ada di halaman web dimana Anda meletakkan Pingbox Anda. Anda juga dapat menggunakan versi lain - tapi versi-versi tersebut tidak akan menampilkan grup Pingbox.

Cara pasangnya di Facebook :
Copy link ini     http://apps.facebook.com/ypingbox
Pastekan di Tab Baru browser anda dan enter
Lalu Login lah di Facebook dengan account anda
Otomatis Pingbox terpasang.
Selamat Mencoba

Tidak ada komentar:

Posting Komentar